Sabtu, 13 Juni 2015

Desain Game 2, Dari segi mekanika.

                Game yang akan kami rancang merupakan game yang memiliki space 2 dimensi yang kontinyu dan sangat terbatas. Karakter dari game tersebut bergerak ke depan otomatis dan hanya dapan kendali pada satu gerakan, yaitu melompat dengan menekan satu tombol spasi. Melompat inilah merupakan satu-satunya aksi yang bisa dilakukan oleh karakter yang digerakkan oleh pemain. Memang terbilang sederhana, namun posisi dan timing ketika karakter melompat bisa dikatakan kunci dalam berhasil atau tidaknya pemain meraih item-item yang harus dikumpulkan dan melewati rintangan yang ada.

                Rahasia dibalik game yang akan kami rancang ini, yaitu “unlock something special”. Ketika berhasil mengumpulkan item-item khusus, maka pemain akan bisa membuka something special dengan syarat item-item harus terpenuhi. Jika pemain gagal dan melewati item tersebut, maka pemain bisa mengulang level tersebut.

                Aturannya hanyalah , selesaikan stage dengan selamat. Memenuhi item-item yang ada di stage menjadi kunci untuk membuka level selanjutnya. Jangan sampai terjatuh dari platform dan jangan sampai menyentuh rintangan / jebakan selama dalam suatu level. Jika pemain sampai menyentuh rintangan, maka player akan mendapatkan sebuah penalti. Apakah penalti itu bisa HP (hit poin) ataupun kehilangan satu nyawa, hal tersebut sampai sekarang masih kami pertimbangkan dan belum diimplementasikan.


                Keterampilan bisa dikatakan hanya terbatas pada keterampilan nyata. Keterampilan ini adalah bagaimana pemain bisa menghindari rintangan dengan posisi dan timing yang tepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar